Warga Kamukten Cigadung Tagih Janji Bupati

KUNINGANMEDIA | Rabu, 01 Mei 2013 17:03
Bagikan ke Facebook
KM
[Foto: ]

CIGUGUR, (KM): Sejumlah warga Lingkungan Kamukten Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cigugur, menagih janji Bupati H. Aang Hamid Suganda terkait soal pembangunan Masjid di daerah tersebut. 

Menurut tokoh masyarakat Lingkungan Kamukten, beberapa tahun warga Kamukten pernah mengajukan permohonan kepada Bupati Aang agar di Lingkungan Kamukten dibangun maasjid permanen. Sebab masjid yang ada, selain sudah tidak memadai dan tidak mampu jamaah dalam banyak terutama untuk sholat jumat dan sholat ied.
 
Keinginan itu saat itu sangat direspon Bupati Aang, dan ia berjanji akan mengabulkan keinginan warga, apalagi itu untuk kepentingan agama. 
 
“Waktu itu, menurut Pak Bupati, apapun bisa, kalau ita sudah dekat dengan yang di pusat. Termasuk keinginan masjid, karena lahannya milik pertanian, maka ia akan melakukan usulan ruislagh kepada pusat dengan tanah milik Pemkab Kuningan. Saat itu, ia sangat yakin, tapi sampai sekarang tanda-tandanya saja belum ada,” papar Nana.
 
Sementara,  warga Desa Babakanjati, Kecamatan Cigandamekar, menagih jKetua Tim Penggerak PKK Hj. Utje Ch Suganda. Di tahun 2008, ia pernah berjanji akan memberikan bantuan rehab untuk TPA Ar-Riyadl, namun ternyata janji itu sampai sekarang tidak direalisasikan. (noenk kh)

Kirim Komentar

Nama
Alamat email
Alamat Web
Komentar
Tulis Kode: