Musik Organ Tunggal Hibur Pemilih di TPS IV Desa Sangkanhurip

KUNINGANMEDIA | Ahad, 24 Februari 2013 13:21
Bagikan ke Facebook
KM
[Foto: ]

CIGANDAMEKAR (KUNINGANMEDIA) : Berbagai cara dilakukan oleh Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) untuk mengundang perhatian warga hak pilih untuk menyalurkan hak suara dalam pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Barat, Minggu (24/2/2013).

Seperti dilakukan di TPS IV Desa Sangkanhurip, Kecamatan Cigandamekar, sejumlah pemilih disuguhi hiburan musik dangdut.

'Sebenarya bukan sekarang saja, karena setiap Pemilu kami menggelar hiburan. Tiada lain untuk mengundang perhatian pemilih untuk datang ke TPS," kata Ketua KPPS IV Desa Sangkanhurip, Raji.

Menurut Raji, hiburan itu merupakan inisitiatif panitia dan tidak mengganggu dana pemilu.

Dia menyatakan, jumlah pemilih yang tercatat di TPS IV berjumlah 592 pemilih. Hingga saat ini di TPS tu sedang melakukan penghitungan suara.  (Zoen Mahardika)*

Kirim Komentar

Nama
Alamat email
Alamat Web
Komentar
Tulis Kode: