Keluarga Mampu Dihimbau Menggunakan Gas Elpiji 12 Kilogram

KUNINGANMEDIA | Selasa, 05 Juni 2012 20:39
Bagikan ke Facebook

PENDOPO : Kesulitan untuk mendapatkan gas tiga kilogram,  sampai kini  masih dirasakan oleh  warga  khususnya di beberapa wilayah Kabupaten Kuningan. Sejak dua bulan lalu, gas tiga kilogram seolah menjadi rebutan.

Para konsumen dan pengecer pun terpaksa harus mengantri untuk mendapat gas bersubsidi itu. Bahkan di wilayah timur Kuningan  harga satu tabung gas elpiji berisi tiga kilogram mencapai  Rp 20 ribu.

Menyikapi hal tersebut, Asisten Ekonomi dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Kuningan,  Kuningan, H. Kamil Ganda Permadi, menghimbau kepada keluarga mampu untuk  menggunakan gas 12  kilogram.

Hal itu agar keluarga tidak mampu atau keluarga miskin tidak sulit mendapat gas elpiji tiga kilogram.Memang, awalnya gas elpiji tiga kilogram  diperuntukan bagi keluarga tidak mampu.

“Kami menghimbau kepada keluarga mampu agar beralih menggunakan gas elpiji 12 kilogram.  Ini supaya warga tidak mampu tidak kesulitan mendapat gas
tiga killogram,” kata Kamil Ganda Permadi.  (Khazanah/kuninganmedia.com)*

Kirim Komentar

Nama
Alamat email
Alamat Web
Komentar
Tulis Kode: