Waspada Musim Kemarau

KUNINGANMEDIA | Selasa, 20 September 2011 17:16
Bagikan ke Facebook

CIGUGUR : Kepala Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Kabupaten Kuningan, Hj. Triastami, mengimbau kepada seluruh masyarakat petani untuk mewaspadai dampak terhadap musim kemarau saat ini. Pihaknya meminta petani untuk beralih tanam, dari tanaman padi ke tanaman palawija atau buah-buahan, terutama di daerah tadah hujan atau biasa disebut daerah guludug.

Berdasarkan data dari Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan, Kuningan Timur adalah kuningan yang memiliki banyak daerah tadah hujan. “Pada musim kemarau saat ini, sekitar 13 ribu hektar lahan pertanian telah kering. Untuk itu, Kami telah membuat surat edaran kepada UPTD-UPTD se-Kuningan, supaya menyampaikannya ke petani dan supaya beralih tanaman,” jelas Triastami belum lama ini.

Meskipun Kuningan telah mengklaim jika pasokan air ke saluran irigasi cukup aman, namun nampaknya bahaya kemarau harus tetap diwaspadai. Apalagi bagi tanaman padi yang harus selalu disirami air, maka akan lebih baik jika petani tetap beralih ke palawija dan buah-buahan yang tidak terlalu banyak memerlukan air. (kh/kuninganmedia.com)

Kirim Komentar

Nama
Alamat email
Alamat Web
Komentar
Tulis Kode: